BerandaHabar BalanganBanjir Balangan, 1154 Rumah...

Banjir Balangan, 1154 Rumah Warga Terdampak

Terbaru

Berdasarkan data sementara dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Balangan, terdapat dua Kecamatan dan 13 Desa terdampak banjir yang merendam 1.154 rumah warga, Kamis (14/1/2021).

Kepala Bidang (Kabid) Kesiapsiagaan dan Penanggulangan Bencana BPBD Balangan Muhammad Syuhada mengatakan, untuk laporan sementara yang dapat disampaikan BPBD Balangan di dua Kecamatan, yakni Kecamatan Tebing Tinggi dan Awayan ada 13 Desa terdampak banjir.

“Untuk Kecamatan Tebing Tinggi ada tujuh Desa yang terdampak, diantaranya ada Desa Mayanau, Simpang Bumbuan, Simpang Nadung, Tebing-Tinggi, Juuh, Sungsum, dengan total rumah warga yang terendam sebanyak 622 rumah,” kata Kabid.

IMG 20210114 WA0033

Untuk banjir yang merendam kawasan perumahan warga, Muhammad Syuhada mengaku permukaan air ketinggiannya bervariasi, dan untuk Kecamatan Awayan, ada enam Desa yang terdampak, diantaranya ada Desa Putat Basiun, Badalungga, Awayan Pasar, Badalungga Hilir, Muara Jaya, Polantan, dengan total rumah yang terendam sebanyak 532 buah rumah yang terdampak.

“Penyebab banjir, dikarenakan curah yang tinggi di daerah Pegunungan sejak sore hari kemarin, sehingga membuat luapan air sungai yang ada di daerah pegunungan Kecamatan Tebing Tinggi Sekitar Pukul 06.45 WITA, air mulai memasuki pemukiman, dan menggenangi jalan serta rumah warga juga tempat ibadah dan sekolah yang ada di sekitar sungai,” sambungnya.

Masyarakat diimbau selalu waspada, terhadap kondisi banjir saat ini, terlebih saat ini cuaca masih dalam keadaan hujan.

Trending Minggu Ini

Kamu mungkin juga suka