BerandaCovid-1974 Personil Bhabinkamtibmas Polres...

74 Personil Bhabinkamtibmas Polres Banjar Distribusikan Bantuan Beras Hingga Daerah Pelosok

Terbaru

Sebanyak 74 Personil Bhabinkamtibmas Polres Banjar mulai mendistribusikan bansos berupa beras hingga ke pemukiman pelosok yang turut terdampak Covid-19, Sabtu (30/5/2020). 

Bantuan beras dari Kapolri Jenderal Polisi Drs. Idham Azis, M.Si ini, sebagai bentuk perhatian Polri terhadap masyarakat Kabupaten Banjar yang terdampak Covid-19.

“Hari ini bantuan tahap pertama kita salurkan melalui para Bhabinkamtibmas dengan harapan dapat menembus dan mencapai titik sasaran yang tepat yaitu masyarakat yang benar-benar membutuhkan,” ucap AKBP Andri Koko Prabowo, S.I.K., M.H. saat memimpin Upacara pelepasan para personil Bhabinkamtibmas yang bertugas.

IMG 20200530 WA0002

“Sebanyak 400 masyarakat pada tahap pertama ini yang akan kami berikan bantuan dari total 3.898 masyarakat yang terdata selama ini belum tersentuh bantuan,” jelas Kapolres Banjar.

“Kami, pihak Kepolisian berharap dari kegiatan ini bisa memberikan dampak kehidupan masyarakat yang lebih baik,” pungkas Kapolres Banjar.

IMG 20200530 WA0004

Kabupaten Banjar sendiri memiliki cakupan wilayah yang sangat luas serta tidak sedikit desa-desa yang hingga kini sulit untuk di salurkan bantuan dengan angkutan roda empat.

Trending Minggu Ini

Kamu mungkin juga suka