BerandaHabar BalanganRSUD Disidak Bupati Balangan...

RSUD Disidak Bupati Balangan Yang Baru, Ini Catatan Dan Perlu Dibenahi

Terbaru

Bupati Balangan H Abdul Hadi, Inspeksi Mendadak (Sidak) ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Balangan, Selasa (2/3/2021).

Selain mengecek kelengkapan tenaga medis dan manajemen rumah sakit, Ia juga memantau kinerja seluruh jajaran RSUD Balangan baik dari tenaga medis maupun non medis dalam memberikan pelayanan kepada pasien.

“Kesehatan menjadi salah satu prioritas yang harus dibenahi agar pelayanan lebih baik, jika ada pegawai yang tidak bersedia mengabdi secara penuh akan kita berikan sanksi. Saya ingin memastikan kinerja seluruh jajaran pegawai RSUD Balangan baik dari tenaga medis maupun non medis dalam memberikan pelayanan kepada pasien,”tegas Bupati.

Dalam Sidak ini , Abdul Hadi juga menyisir ruang rawat inap dan menyapa beberapa masyarakat yang sedang ada di dalam lingkungan rumah sakit. Hasilnya, beliau memberi catatan kepada pihak Rumah Sakit, terkait kondisi yang perlu dibenahi.

“Kita memberikan catatan terkait kondisi rumah sakit seperti kebersihan dan kenyamanan agar bisa dilakukan perbaikan dan perhatian sesuai Standar Operasional (SOP),” ucapnya.

WhatsApp Image 2021 03 02 at 16.31.29

Bupati Balangan yang baru dilantik ini juga berjanji akan memperhatikan besaran anggaran untuk rumah sakit.

“Kita tengah menyisir anggaran, yang tidak terlalu penting dan mendesak saya perintahkan tidak dilaksanakan. Nantinya anggaran ini akan dipindahkan ke pos yang lebih prioritas, tidak terkecuali untuk rumah sakit,’’ pungkasnya.

Trending Minggu Ini

Kamu mungkin juga suka