BerandaHabar BanjarbaruDi Tengah Pandemi Covid-19,...

Di Tengah Pandemi Covid-19, Pemko Banjarbaru Tetap Perhatikan Jurnalis

Terbaru

Jurnalis Kota Banjarbaru mendapat bantuan paket Sembako dari Pemerintah Kota Banjarbaru, Rabu (22/04/2020). Penyerahan Bantuan langsung dilakukan oleh Walikota Banjarbaru Nadjmi Adhani, didampingi Wakil Walikota, Kepala BKPP, Kabag Humas dan Protokol, di Ruang Tamu Utama Walikota Banjarbaru.

Bantuan Paket Sembako untuk Jurnalis yang bertugas di Kota Banjarbaru ini, merupakan bentuk kepedulian dari Aparatur Sipil Negara (ASN) di kota Banjarbaru yang telah menyisihkan sebagian tunjangan kinerja mereka, untuk meringankan beban ekonomi masyarakat di tengah Pandemi Covid-19.

“Ini bentuk kepedulian dari kawan-kawan ASN di Kota Banjarbaru dan kita berharap kegiatan ini bisa berlanjut hingga wabah corona ini selesai,” kata Walikota Banjarbaru, H Nadjmi Adhani.

IMG 20200422 WA0014 750x375 1

Jurnalis menjadi salah satu penerima dari bantuan ini, dinilai Nadjmi Adhani adalah hal yang pantas, karena tentunya kalangan pewarta terdampak dari Pandemi yang hingga kini semakin meluas di Kalimantan Selatan, termasuk kota Banjarbaru.

“Berbagai macam profesi ikut andil dalam perlawanan terhadap covid-19, salah satunya adalah Jurnalis. Maka dari itu, tidak salah jika bantuan disalurkan kepada mereka,” ujar Walikota Banjarbaru.

Lebih lanjut diuraikannya Nadjmi Adhani bahwa, ditengah Pandemi Covid-19 ini Pemerintah Kota Banjarbaru juga telah menerima bantuan yang diperuntukkan bagi masyarakat. Beberapa diantaranya ada dari lembaga sosial/organisasi yang telah menyerahkan dalam bentuk CSR, seperti dari Bank Kalsel, BRI, Az Zahra dan Indomaret.

“Agar tidak terjadi tumpang tindih saat penyerahan ke masyarakat, maka sebaiknya dihimpun dan dikoordinir oleh Bagian Ekonomi dan Pembangunan. Tentunya, pendataan maupun administrasinya juga akan lebih tepat dan lebih akurat,” tuturnya.

Sementara, salah satu dari Dua perwakilan Jurnalis Banjarbaru yang menerima penyerahan bantuan secara simbolis ini, Rini, menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah dan seluruh ASN yang ada di kota Banjarbaru.

“Mewakili teman-teman jurnalis Banjarbaru, saya menyampaikan terima kasih kepada Walikota, Wakil Walikota dan Seluruh ASN kota Banjarbaru yang telah menyalurkan bantuan kepada kami yang juga merupakan bagian dari masyarakat yang terdampak Pandemi Covid-19,”ucapnya.

Trending Minggu Ini

Kamu mungkin juga suka