BerandaHabar BanjarbaruDukung Aerocity PDAM Pasang...

Dukung Aerocity PDAM Pasang Pipa Sepanjang 10 Kilometer

Terbaru

PDAM Intan Banjar lirik sejumlah wilayah berpotensi di Kota Banjarbaru dan Kabupaten Banjar guna mendukung peningkatan pembangunan yang merata pada sumber daya air bersih.

Hal tersebut diungkapkan Direktur Teknik PDAM Intan Banjar, H. Said Umar, kepada Habarkalimantan.com, saat ditemui di ruang kerja Direktur Teknik, Kantor PDAM Intan Banjar, Senin (3/2/2020) pagi.

Said Umar mengungkapkan, wilayah berpotensi seperti aerocity yang di Bangun Pemerintah Kota Banjarbaru, merupakan wilayah yang akan menjadi prioritas pertama yang mana akan dilakukan pembangunan 3 (tiga) booster dan pipanisasi baru dengan panjang 10 km dan terdiri dari diameter 200 milimeter, 300 milimeter, dan 500 milimeter, dengan pagu anggaran sekitar 40 Miliar.

“Kita akan melakukan pipanisasi di daerah landasan ulin. Dengan diameter 500 milimeter. Karena nantinya ada wilayah aerocity yang dibangun Pemerintah Kota Banjarbaru”

“Sebelumnya, untuk tahap pertama sudah terselesaikan. Kita membangun di wilayah Banjarbaru tetapnya daerah di Banjarbaru selatan, dan di wilayah Kabupaten Banjar kita membangun di perumahan seribu” ungkapnya.

Sementara untuk prioritas pertama wilayah Kabupaten Banjar terletak pada kecamatan aluh-aluh, said umar juga mengungkapkan, akan membangun daerah kecamatan aluh-aluh yang bertujuan untuk peningkatan pelayanan yang merata.

“Untuk pembangunannya sendiri harus bertahap. Karena terkendala dengan dana” Tandasnya.

Trending Minggu Ini

Kamu mungkin juga suka