BerandaHabar BanjarbaruKoi Dari Budidaya Kampung...

Koi Dari Budidaya Kampung Iwak Juara Nasional Dan Buruan Penggemar Ikan Hias

Terbaru


Dalam kurun waktu empat tahun terakhir ini, potensi perikanan khususnya di Kampung Iwak kota Banjarbaru, terus mengalami kemajuan. Bahkan telah banyak kelompok usaha maupun masyarakat yang sebelumnya hanya membudidaya ikan komsumsi, kini mengambangkan usaha dengan turut membudidayakan Ikan Hias.

Budidaya Ikan Hias saat ini menurut Kepala UPT Balai Budidaya Air Tawar di Kampung Iwak tersebut Anwar Pauji, potensi perekonomiannya cukup tinggi. Terlebih support dari pemerintah kota melalui Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan(DKP3)Banjarbaru, sangatlah besar.

“Kami di UPT ini turut memproduksi ikan hias seperti koi dan komet, masyarakat sekitar yang umumnya pembudidaya ikan pun kami bina untuk turut membudidaya lantaran Ikan Hias hasil budidaya yang ada di kota Banjarbaru menjadi buruan pecinta ikan hias baik lokal maupun luar seperti Kalimantan Tengah dan Kalimantan Timur,” ujarnya.

IMG 20200313 WA0010

Lanjut Anwar Pauji, Ikan Hias hasil budidaya di Kampung Iwak tersebut menjadi buruan lantaran setiap tahunnya ikan koi yang diikutkan kontes selalu mendapatkan juara.

“Koi yang juara dalam kontes apabila dijual nilainya akan berkali-kali lipat, bahkan ada sampai 5 kali lipat,” tuturnya.

Selain itu, pembudidayaan ikan hias tersebut dijelaskan Anwar Pauji, sangat baik lantaran tidak membutuhkan  waktu lama sudah dapat menghasilkan dan dipelihara di kolam depan rumah pun dalam waktu satu atau dua bulan sudah dapat dijual.

IMG 20200313 WA0015

“Pasarannya cukup bagus di UPT ini tidak pernah ikan hias sampai lama tidak laku, bahkan tak sedikit kami bantu menjualkan atau merekomendasikan ikan hias budidaya warga sekitar kepada pembeli yang datang apabila stok kami habis,” ucapnya Anwar Pauji.

Yang lebih menarik lagi menurut Anwar Pauji, di Kota Banjarbaru ini sudah dua kali dilaksanakan kontes ikan hias tingkat nasional dan Agustus mendatang kembali akan dilaksanakan untuk ketiga kalinya oleh organisasi penggemar ikan hias koi Banjarbaru Kalimantan Selatan.

“Pak Walikota Nadjmi Adhani sendiri sebagai penasehat di organisasi penggemar ikan hias Banjarbaru Kalimantan Selatan itu, dan saat kontes diadakan banyak tamu atau peserta dari luar yang datang ke Banjarbaru,” tutupnya.

Trending Minggu Ini

Kamu mungkin juga suka