BerandaHabar BanjarbaruTetap Buka, Pelayanan Uji...

Tetap Buka, Pelayanan Uji KIR Terdampak Covid-19

Terbaru

Meski ditengah pandemi Covid-19, Unit Pelayanan Teknis (UPT) Pengujian dan Perbengkelan Kendaraan Bermotor Dishub Kota Banjarbaru tetap membuka pelayanan uji KIR.

Menurut Kepala UPT Pengujian dan Perbengkelan Kendaraan Bermotor, Dinas Perhubungan Kota Banjarbaru, Magi, Kamis (25/6/2020) pelayanan tetap terbuka namun tetap mengedepankan aturan dan standar protokol Kesehatan.

“Kita memang tetap membuka pelayanan Uji KIR selama Pandemi Covid-19, hanya saja jam pelayanan kita kurangi yakni dari jam 09.00 Wita hingga 14.00 Wita,” tuturnya.

Screenshot 2020 06 26 16 22 44 73

Terkait standar protokol Kesehatan yang diterapkan, Magi lanjut menjelaskan bahwa semuanya atas arahan Kepala Dinas Perhubungan Kota Banjarbaru yang menyesuaiakan dengan protap kesehatan dari pemerintah pusat.

“Kita terapkan standar yang mana merupakan arahan dari Kepala Dinas Perhubungan Kota Banjarbaru dan sesuai dengan arahan Pemerintah Pusat, mulai dari menyediakan tempat cuci tangan sebelum masuk ke ruang administrasi, pembatas antara petugas dengan pengunjung, penyemprotan desinfektan saat pengecekan kendaraan bermotor dan pengukuran suhu tubuh para pengendara yang melakukan Uji KIR,” terangnya.

Sementara itu, Magi juga menambahkan bahwa pada saat tanggap darurat Covid-19 beberapa bulan terakhir ini, pendapatan di UPT Pengujian dan Perbengkelan Kendaraan Bermotor Dishub ini mengalami penurunan sekitar 40% dibandingkan sebelum adanya pandemi.

“Untuk pendapatan memang saat mewabahnya Covid-19 di Kota Banjarbaru terjadi penurunan pendapatan hingga 40 persen, yang mana sebelumnya rata-rata mencapai Rp35.000.000, namun terakhir-terakhir ini hanya Rp20 juta lebih,” ungkapnya.

Trending Minggu Ini

Kamu mungkin juga suka