BerandaHabar BalanganDilantik Ketua Dekranasda Balangan,...

Dilantik Ketua Dekranasda Balangan, Ini Fokus Hj Sri Huriyati Hadi

Terbaru

Balangan – Hj Sri Huriyati di lantik secara virtual, sebagai Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Balangan bertempat Rumah Dinas Bupati Balangan, pada selasa (16/11/2021).

Ia akan menahkodai Dekranasda Balangan untuk periode 2021-2024 mendatang, setelah di lantik oleh Ketua Dekranasda Provinsi Kalsel, yang di saksikan oleh Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor dan Staf Ahli Bidang Pembangunan Ekonomi dan Keuangan Kabupaten Balangan, Alive Yoesfah Love.

Ketua Dekranasda Kalsel dalam kesempatan ini menyampaikan selamat kepada Ketua Dekranasda kabupaten/kota yang sudah dilantik.

Ia berharap para Ketua Dekranasda Kabupaten/Kota yang dilantik bisa amanah dalam mengemban jabatannya, dengan sebaik-baiknya menjalankan tugas dan tanggung jawab.

“Semoga dengan ini produk-produk lokal unggulan kita bisa lebih meningkat lagi. Dalam organisasi ini juga kita secara langsung mendukung para pengrajin-pengrajin dalam mengolah dan lebih mengembangkan lagi produk-produk UMKM di kabupaten/kota,” tukasnya.

Sementara itu, usai pelantikan, Ketua Dekranasda Balangan, Sri Huriyati Hadi berharap, semoga bisa lebih mengayomi lagi Penggerak UMKM di kabupaten Balangan.

“Saat ini Dekranasda Balangan lagi fokus ke rest area untuk lounching dalam waktu dekat ini, sekitar awal bulan Desember. Dan tentunya produk-produk UMKM lah yang nantinya kita letak di situ,” ungkapnya.

Lebih lanjut, dia berharap pengrajin-pengrajin UMKM di Kabupaten Balangan menjadi lebih rajin dan giat lagi dalam mengolah produk lokal.

Trending Minggu Ini

Kamu mungkin juga suka