BerandaHabar BanjarPuluhan Petani Kelapa Sawit...

Puluhan Petani Kelapa Sawit Ajukan Peremajaan Sawit Rakyat, Disnakbun Banjar Siap Dampingi

Terbaru

Pemerintah Kabupaten Banjar melalui Dinas Peternakan dan Perkebunan Kabupaten Banjar terus berupaya dalam memajukan serta mensejahterakan perkebunan masyarakat di daerah khususnya perkebunan Kelapa Sawit.

Hal tersebut diungkapkan Kepala Dinas Peternakan dan Perkebunan Kabupaten Banjar, Dondit Bekti saat ditemui di sela kegiatan rapat di Dinas Peternakan dan Perkebunan Kabupaten Banjar, Rabu (22/7/2020).

“Setelah Kita melakukan realisasi terhadap kelompok tani terkait Peremajaan Sawit Rakyat (PSR), ada dua kelompok yang tertarik untuk mengikuti program ini, kita penuhi persyaratannya dan langsung kita susun RAB nya,” Ucapnya.

WhatsApp Image 2020 07 22 at 13.01.05 3

Ia (Dondit) lebih jauh menjelaskan, persyaratan yang harus dipenuhi sendiri berupa Koperasi, Kelompok Tani dan Gapoktan yang harus memiliki badan hukum, KTP pekebun, legalitas lahan, pernyataan pernah menanam, pernyataan merawat, serta pernyataan tidak menjual selama pelaksanaan PSR.

“Nantinya minimal 50 hektar untuk satu kali pengajuan, untuk dananya sendiri dianggarkan 30 Juta untuk 1 hektarnya dan setiap pekebun bisa mengajukan maksimal hanya 4 hektar saja,” Jelasnya.

Sementara itu Pujiono warga Desa Sumber Sari yang merupakan petani sawit sekaligus Ketua Gapoktan Maju Bersama, sangat mengharapkan bantuan tersebut, ia (Pujiono) bersama anggota kelompok tani lainnya memang dari dulu mengharapkan bantuan ini.

WhatsApp Image 2020 07 22 at 13.01.05

“Ini sangat membantu saya dan anggota kelompok, saya juga berharap semoga bisa tersalur secepatnya,” tuturnya.

Sedikit informasi, Gapoktan sendiri merupakan Gabungan Kelompok Tani yang mana terdiri dari beberapa kelompok tani, sementara itu kelompok tani merupakan gabungan dari petani-petani di wilayah.

Sedangkan Dana yang disalurkan untuk Peremajaan Sawit Rakyat (PSR) sendiri berasal dari Kementerian Keuangan yang dikelola melalui Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS).

Trending Minggu Ini

Kamu mungkin juga suka