BerandaHabar BalanganAlhamdulillah, Bupati Balangan Letakkan...

Alhamdulillah, Bupati Balangan Letakkan Batu Pertama Pembangunan Langgar Riyadhus Shalihin Desa Maradap

Terbaru

Balangan – Bupati Balangan H Abdul Hadi melakukan peletakan batu pertama untuk pembangunan langgar Riyadhus Shalihin yang terletak di Desa Maradap Kecamatan Paringin Selatan, pada Senin (19/07/2021) pagi.

H Abdul Hadi berharap, dengan adanya pembangunan Langgar Riyadhus Shalihin di Desa Maradap, menjadi tempat untuk meningkatkan silaturahmi dan meningkatkan kebersamaan dalam beribadah.

“Mudah-mudahan dengan adanya pembangunan Langgar Riyadhus Shalihin ini, menambah nilai islamiyah dan semangat gotong royong warga disini dalam kehidupan bermasyarakat,” katanya.

0 IMG 20210720 WA0003
Bupati Balangan H Abdul Hadi melakukan peletakan batu pertama untuk pembangunan Langgar Riyadhus Shalihin di Desa Maradap

Selain itu, Bupati juga mengungkapkan bahwa, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Balangan juga akan berpartisipasi, dalam pendanaan untuk pembangunan langgar tersebut.

“Pemda akan memberikan dana hibah, sesuai dengan permintaan masyarakat, dan alhamdulillah untuk proposal pembangunan langgar ini, sudah kita terima dan insya allah akan kita anggarkan secepatnya,” ujarnya.

Untuk di ketahui, anggaran untuk pembangunan Langgar Riyadhus Shalihin sekitar Rp 375 juta rupiah.

Sampai saat ini sudah ada terkumpul beberapa material bahan bangunan. Adapun untuk dana hibah dari Pemda sendiri belum di sebutkan nominalnya.

Sementara itu, Panitia pembangunan Langgar Riyadhus Shalihin menyebutkan bahwa langgar tersebut di bangun atas kebutuhan mereka warga setempat.

Langgar tersebut menurut warga, sudah lama ingin dibangun.

Hal tersebut disebabkan, jaraknya jauh dari mesjid dan dari jumlah orang/jamaah sangat mencukupi untuk di bangun langgar.

Trending Minggu Ini

Kamu mungkin juga suka