BerandaUmumLanjutkan Nasionalisme Dengan Pembangunan

Lanjutkan Nasionalisme Dengan Pembangunan

Terbaru

Walikota Banjarbaru H Nadjmi Adhani Menjadi Inspektur Upacara peringatan Proklamasi Kemerdekaan RI ke 74, yang dilaksanakan di Lapangan Murjani depan Balai Kota, Sabtu(17/08/2019).

Turut hadir Ketua DPRD Kota Banjarbaru H AR Iwansyah, Wakil Walikota Banjarbaru H Darmawan Jaya Setiawan, Sekretaris Daerah Kota Banjarbaru Drs H Said Abdullah MSi,Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Banjarbaru, SKPD Kota Banjarbaru, Camat, Lurah se Kota Banjarbaru, Veteran serta Undangan lainnya.

MG 8870
Walikota Banjarbaru Inspektur Upacara 17 Agustus Di Lap Murjani

Diawali membunyikan sirine selama sekitar satu menit, Upacara peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI yang juga turut disaksikan masyarakat kota Banjarbaru ini, dilanjutkan dengan pembacaan Naskah Proklamasi oleh Ketua DPRD Kota Banjarbaru AR Iwansyah.

Ditambahkannya, wujud nasionalisme tidak hanya diukur dengan mengibarkan bendera merah putih, namun seyogyanya dibarengi keyakinan yang kuat bahwa kita ini bangsa Indonesia dan terus berjuang untuk kemajuan bangsa.

“Pengibaran bendera merupakan simbol rasa nasionalisme kita, tapi tidak cukup hanya mengibarkan bendera saja. Harus ada keyakinan yang kuat dalam diri bahwa kita merupakan bagian dari bangsa Indonesia, dan bagaimana kita kaum muda untuk meneruskan perjuangan agar Indonesia menjadi semakin baik lagi”. 

MG 8846
Ketua DPRD Banjarbaru Membacakan Naskah Proklamasi seperti apa yang di bacakan Presiden Soekarno 74 tahun lalu

Selain upacara pengibaran bendera, peringatan HUT RI ke 74 tahun 2019 di Kota Banjarbaru  juga dimeriahkan dengan drama kolosal dari Dewan Kesenian Kota Banjarbaru dengan judul “Merdeka atau Mati” dan paduan suara yang menyanyikan lagu-lagu nasional.

Pada kesempatan ini Walikota Banjarbaru Nadjmi Adhani menyerahkan piagam serta Satya Lencana Karya 30 tahun kepada H Jainuddin S Sos MAP, Satya Lencana Karya 20 tahun kepada Ir Syawalludin Noor MT dan Satya Lencana Karya 10 tahun kepada Rina Setyati Ssi MPA.

Sementara Nadjmi Adhani menerima Tanda Kehormatan “Bintang Legiun Veteran RI’ dari Dewan Pimpinan Pusat Legiun Veteran Republik Indonesia Letnan Jenderal TNI (PURN) Rais Abin.

Usai Upacara peringatan Proklamasi Kemerdekaan RI ke 74 Nadjmi Adhani mengatakan, hari kemerdekaan ini merupakan momentum untuk bangkit dan semangat untuk meneruskan perjuangan agar Bangsa dan Negara, serta kota Banjarbaru menjadi lebih baik dalam berbagai aspek.

Mudah-mudahan nasionalisme para pejuang kemerdekaan dapat kita lanjutkan melalui pembangunan,

~Nadjmi Adhani

Trending Minggu Ini

Kamu mungkin juga suka