BerandaHabar BanjarmasinAkses Menuju SMPN 18...

Akses Menuju SMPN 18 Banjarmasin Berubah Jadi Lintasan Balap Liar, Warga Resah

Terbaru

KOTA BANJARMASIN – Akses utama menuju SMP Negeri 18 Banjarmasin yang baru saja selesai diaspal justru berubah menjadi arena balap liar dadakan.

Aksi berbahaya ini dilakukan oleh sekelompok remaja, baik laki-laki maupun perempuan, dan telah meresahkan warga sekitar.

Pantauan habarkalimantan.com di lapangan, sejumlah kendaraan roda dua tampak berbaris di titik yang sudah disepakati.

Dalam hitungan detik, para remaja itu langsung memacu kendaraannya saling adu kecepatan.

Aksi kebut-kebutan tersebut kerap terjadi hampir setiap sore hingga menjelang malam hari.

Lokasi balap liar ini berada di Jalan menuju SMPN 18 Banjarmasin, kawasan Tanjung Pagar, Kecamatan Banjarmasin Selatan.

Warga menyebut, aktivitas tersebut sudah berlangsung sekitar sebulan terakhir dan semakin meresahkan.

Mirisnya, tidak hanya remaja laki-laki yang terlibat, sejumlah remaja perempuan juga ikut ambil bagian dalam aksi balap liar tersebut.

Selain menimbulkan kebisingan, aktivitas ini dinilai sangat membahayakan pengguna jalan lain.

Warga mengungkapkan, balap liar bahkan sudah beberapa kali memicu pertengkaran antar kelompok remaja di lokasi tersebut.

“Sudah sering balap-balapan di sini, bukan cuma bising, tapi juga pernah ribut. Kami sudah sering menegur, tapi tidak pernah didengar,” ujar Ipul, salah seorang warga setempat.

Kesal karena teguran tak digubris, warga akhirnya melaporkan kejadian ini ke aparat berwajib.

Laporan tersebut dilakukan pada Minggu (7/12/2025) sore, saat aksi balap liar kembali digelar.

Tak lama setelah sirene kepolisian terdengar, para remaja langsung kocar-kacir meninggalkan lokasi.

Namun, warga menyebut sebagian dari mereka nekat kembali menggelar balap liar setelah petugas meninggalkan tempat kejadian.

Trending Minggu Ini

Kamu mungkin juga suka