BerandaReligiIni Jadwal Pameran Artefak...

Ini Jadwal Pameran Artefak Asli Peninggalan Rasulullah SAW dan Sahabat R.A

Terbaru

4 (empat) hari sebelum puncak peringatan haul akbar ulama Kharismatik Kyai Haji Zaini Bin Abdul Ghani (Guru Sekumpul) pada 29 Februari 2020, Pemerintah Kabupaten Banjar menggelar pameran artefak peninggalan Rasulullah SAW dan Para Sahabat.

Menurut informasi yang didapat, artefak ini merupakan barang asli, hal itu diketahui setelah Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banjar menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Penyelenggaraan Pameran Artifak Rasulullah dan Para Sahabat bersama Galeri Warisan MAR di Ruang Command Center, Mahligai Sultan Adam, Martapura pada Jumat (14/2/2020).

Rakor tersebut dipimpin oleh Sekda Banjar, HM. Hilman dan dihadiri oleh pejabat jajaran Pemkab Banjar, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Banjar, serta pemilik dan pengelola Galeri Warisan MAR.

IMG 20200214 WA0034

H.M. Hilman menerangkan, Rakor ini merupakan finalisasi pembahasan Pameran Artifak Rasulullah dan Para Sahabat yang akan digelar pada 25 Februari – 15 Maret 2020 di Gedung Serbaguna Desa Indrasari samping Stadion Demang Lehman Martapura.

“Pameran ini merupakan tindak lanjut dari tugas yang diberikan oleh Bupati Banjar,” ujarnya.

“Para jamaah dapat memanfaatkan waktu luangnya  saat menginap di Martapura dengan mengunjungi keluarga kemudian kita berikan alternatif lain dengan mengadakan Pameran Artifak Rasulullah dan Para Sahabat sehingga dapat mempertebal keimanan kita,”

Dalam event ini, lanjut Hilman, akan memamerkan 30 Artefak Rasulullah dan Para Sahabat ini merupakan kerjasama antara PBNU dengan Galeri Warisan MAR yang ditindaklanjuti di level daerah.

IMG 20200214 WA0036

“Jadi peran kita disini sebagai fasilitator saja. Kita akan menjadi tempat pelaksanaan pameran ini setelah nanti dibuka oleh Wakil Presiden RI, KH. Ma’ruf Amin tanggal 16 Februari 2020 nanti di Banten dan pemerintah daerah tidak perlu keluar dana,” terangnya.

Sementara itu, pemilik Galery Warisan MAR, Prof. DR. H. Abd Manan Embong menjamin keaslian Artefak Rasulullah dan Para Sahabat yang dipamerkan ini.

“Kami akan terangkan mengenai keaslian barang-barang ini saat pameran nanti. Sebab tak bisa dijelaskan disini karena cukup panjang, jadi mereka yang tak percaya bisa jumpa kami di pameran,” jelasnya.

Artefak Rasulullah dan Para Sahabat ini, tambah Prof. Manan Embong, yang kita pamerkan ini telah diasuransikan dengan nilai 375 juta Ringgit Malaysia atau sekitar 1,2 Triliun Rupiah.

ini juga, tambahnya, merupakan bagian dari Program Jelajah Nusantara Pameran Artefak Rasulullah dan Para Sahabat.

“Kita akan menggelar pameran ini di 18 Kota di seluruh Indonesia. Setelah nanti dibuka di Banten, baru dilaksanakan di Martapura selama 20 hari. Kemudian akan digelar di kota lain seperti Medan, Surabaya, Bandung, Madura, Jakarta, Bogor, Probolinggo dan Samarinda,” jelasnya.

Untuk bisa masuk ke pameran ini, pengunjung dewasa akan dipungut biaya sebesar 35 ribu rupiah, sedangkan untuk anak-anak dipungut biaya sebesar 20 ribu rupiah. Sementara untuk jamaah yang berumur 50 tahun ke atas digratiskan.

Walaupun dipungut biaya, akan tetapi pengunjung berkesempatan untuk mendapatkan doorprize yaitu 5 paket umroh bagi orang dewasa dan 200 unit Al-Quran digital bagi anak-anak.

Trending Minggu Ini

Kamu mungkin juga suka