BANJARMASIN – Kebakaran melanda kawasan Alalak Tengah, tepatnya di belakang SMAN 8 Banjarmasin, pada Senin (13/1/2025) siang.
Insiden yang terjadi sekitar pukul 12.00 WITA ini menghanguskan tujuh rumah kayu, menyisakan puing-puing yang masih berasap dan berbau hangus.
Kondisi bangunan yang mayoritas berbahan kayu serta jarak antar rumah yang berdekatan membuat api dengan cepat merembet ke bangunan lain.
Kejadian ini mengejutkan warga sekitar, termasuk siswa-siswi yang berada di kawasan tersebut.
Syahrani (50), salah satu korban kebakaran, menceritakan saat api mulai berkobar ia tengah berada di dalam rumah.
“Saya mendengar teriakan ‘api’ dari tetangga. Begitu keluar rumah, api sudah besar di rumah kosong itu,” ujarnya sambil menunjukkan lokasi asal api.
Dengan panik, Syahrani bergegas menyelamatkan sepeda motornya. Sayangnya, ia tidak sempat menyelamatkan barang-barang lainnya, termasuk dokumen penting.
“Sepeda motor berhasil saya amankan. Tapi semuanya habis, termasuk dokumen penting,” katanya dengan nada pasrah.
Kini, Syahrani harus kehilangan tempat tinggal dan belum tahu ke mana akan mengungsi.
“Untuk sementara ini, saya masih coba mencari barang yang mungkin bisa diselamatkan,” tuturnya.
Petugas pemadam kebakaran yang tiba di lokasi langsung berupaya memadamkan api agar tidak merembet ke rumah lainnya.
Hingga kini, penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan pihak berwenang.