BerandaHabar BanjarmasinSosok Kahirunnisa Hidupkan Keluarga...

Sosok Kahirunnisa Hidupkan Keluarga dari Modal Usaha LMI

Terbaru

BANJARMASIN – Banyak masyarakat Indonesia ingin membuka dan mengembangkan usaha tetapi terhalang modal yang minim.
Bercermin dari kesulitan masyarakat dalam berwirausaha, Lembaga manajemen Infaq (LMI) Banjarmasin memberikan bantuan modal usaha.

Salah satu penerima bantuan modal LMI ialah Ibu Kahirunnisa yang disalurkan secara langsung di kediamannya, Komplek Bunga KM 3, Kota Banjarmasin, pada Senin (4/11).

Bantuan modal yang diberikan berupa sepeda dan bahan baku untuk mengembangkan usaha nasi kuning, mie habang, dan gorengan yang dijual oleh ibu Kahirunnisa.

Bantuan modal diberikan saat LMI Banjarmasin mengetahui kondisi keluarga Khairunnisa, suaminya mengalami disabilitas setelah mengidap diabetes, dan memiliki 3 orang anak.

Kesulitan memenuhi kebutuhan keluarga, Khairunnisa akhirnya memiliki usaha dari bantuan modal yang diberikan oleh LMI Banjarmasin.

Kepala Perwakilan LMI Kalsel, Nur Rohman yang memberikan langsung modal tersebut berharap bisa usaha jualan Ibu Kahirunnisa bisa maju dan menopang segala kebutuhan keluarganya, terutama pendidikan ketiga anaknya.

“Saya Berharap dari bantuan LMI bisa memajukan usahanya dan bisa menopang ekonomi dan pendidikan keluarga,” harapnya.

Yasir selaku suami Khairunnisa sangat bersyukur telah diberikan bantuan modal jualan istrinya dan mengucapkan banyak terima kasih untuk LMI Banjarmasin yang telah amanah menyalurkan donasi.

“Kami sangat berterima kasih kepada lembaga LMI dan seluruh donatur yang sudah membantu, kami sangat terbantu dengan adanya bantuan modal usaha tersebut. Semoga Allah SWT membalas kebaikannya,” tandasnya.

Trending Minggu Ini

Kamu mungkin juga suka