BerandaHabar Tanah BumbuSuguhkan Drama Kolosal, HUT...

Suguhkan Drama Kolosal, HUT Desa di Tanah Bumbu Berlangsung Meriah

Terbaru

Tanah Bumbu – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Desa Pandansari ke39 dan Kampung KB ke5, berbagaimacam kegiatan digelar untuk memeriahkan acara tersebut, yang digelar di Kecamatan Karang Bintang Tanah Bumbu, pada Senin (20/11/23).

Acara dimulai dengan pawai bersama yang mengarak gunungan keliling jalan, lalu dilanjutkan dengan suguhan penampilan dari anak-anak paud, TK dan SD, kominutas PSHT dan kesenian kuda lumping.

Namun ada yang menarik dari tampilan pada HUT desa kali ini, yakni penampilan Drama Kolosal yang mengangkat cerita sejarah desa, dan asal mula bagaimana cikal bakal nama Desa Pandansari.

Para warga dan tamu undangan disuguhi pertunjukkan drama yang diperankan oleh warga desa dan karang taruna, dalam kisahnya saat itu dimasa pada tahun 1982 awal gelombang transmigrasi ke Batulicin, suatu hari seorang manager yang bekerja di PIR SUS I Batulicin dikejutkan dengan banyaknya tanaman pandan dihutan saat survei lahan untuk desa Pandansari, yang mana saat itu masih memakai nama Desa III.

Kemudian ia berinisiatif sendiri memberi nama Pandansari hingga dari situlah PJS Kepala Desa terpilih dan warga trans Desa III akhirnya sepakat memilih nama Desa Pandansari.

Kepala Desa Pandansari, Kabul Budiono menyampaikan rasa berterima kasih kepada para donatur yang berkenan hadir dan menyumbang untuk pembangunan desa.

“Saya atas nama pemerintah desa Pandansari mengucapkan terima kasih yang sebesar besarnya kepada para donatur yang sudah berkenan menyumbang untuk pembangunan desa, semoga kebaikan para donatur sekalian dibalas oleh Allah Subhanahu Wa Ta’ala,” ungkapnya.

Acara perayaan hari jadi Desa Pandansari tersebut turut dihadiri juga oleh Camat Karang Bintang, Polsek Karang Bintang, Kepala KUA serta pejabat SKPD Tanah Bumbu.

Penulis : Mukhlisin

Editor : AS Pemil

Trending Minggu Ini

Kamu mungkin juga suka