Banjarbaru – Peringatan Hari Ulang Tahun ke-26 Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kementerian Agama se-Kalimantan Selatan berlangsung khidmat dan penuh kehangatan di Aula Bina Satria, Selasa (10/12/2025).
Pada momentum tersebut, Wali Kota Banjarbaru, Erna Lisa Halaby, hadir sekaligus menyampaikan apresiasi dan dukungannya terhadap peran organisasi perempuan dalam pembangunan bangsa.
Mengusung tema “Peran Strategis DWP Dalam Pendidikan Anak Bangsa Untuk Indonesia Emas 2045,” peringatan ini menegaskan keberhasilan Indonesia di masa mendatang tidak hanya ditopang oleh kebijakan dan kemajuan teknologi, tetapi juga oleh kekuatan keluarga dan ketangguhan perempuan dalam membina generasi.
Wali Kota menekankan, keluarga adalah pondasi utama dalam membangun generasi berkualitas. Perempuan, melalui peran sebagai istri, ibu, sekaligus anggota organisasi, memiliki kontribusi signifikan dalam membentuk karakter anak bangsa.
“Indonesia Emas 2045 tidak lahir dari proses instan. Ia dibangun oleh kesabaran hari ini, kerja keras hari ini, dan ketulusan hari ini. Apa yang kita tanam dalam keluarga, itulah yang akan dituai negeri ini 20 tahun mendatang,” ujarnya.
Ia menambahkan, kecerdasan, keteguhan, dan nilai-nilai moral yang ditanamkan sejak dini lahir dari rumah tangga yang harmonis dan ibu yang berdaya.
“Dari rumah yang baik lahir anak-anak yang berintegritas. Dari ibu yang cerdas tumbuh generasi yang siap bersaing secara global,” tambahnya.
Memasuki usia ke-26, Wali Kota berharap Dharma Wanita Persatuan semakin matang dalam visi dan semakin luas memberikan manfaat bagi masyarakat. Pemerintah Kota Banjarbaru, ditegaskannya, akan terus mendukung program-program DWP baik di tingkat kota maupun provinsi.
Dukungan tersebut diwujudkan melalui kolaborasi dalam berbagai program peningkatan kualitas keluarga, pemberdayaan perempuan, dan penguatan pendidikan anak.
“Pemko Banjarbaru berkomitmen mendukung langkah-langkah DWP sebagai mitra strategis dalam pembangunan keluarga dan masyarakat,” tutupnya.

