Bupati Balangan Abdul Hadi, menerima satu unit bantuan mobil dapur umum dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) yang diserahkan anggota Komisi VIII DPR RI, H Syaifullah Tamliha, di Halaman Kantor Bupati Balangan, Paringin Selatan, Senin (22/1/2024).
H Syaifullah Tamliha mengatakan jumlah bantuan mobil dapur umum yang diserahkan ini berjumlah tiga unit untuk wilayah Kalimantan Selatan yaitu di Kabupaten Banjar, Kabupaten Balangan dan satu lagi masih dalam proses peruntukan wilayahnya.
“Mobil dapur umum ini untuk membantu korban bencana misalnya kebanjiran yang berkapasitas lebih 1000 bungkus per sekali masak,” katanya.
Sementara itu, Bupati Balangan, Abdul Hadi mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan dalam meningkatkan kapasitas tanggap darurat kebencanaan di Kabupaten Balangan.
“Terima kasih banyak kepada Bapak Syaifullah Tamliha atas perhatian dan bantuan yang diberikan untuk Kabupaten Balangan,” ucapnya.
Abdul Hadi mengharapkan dengan adanya mobil dapur umum ini bisa membantu warga yang terkena bencana dan dapat dimanfaatkan dengan sebaik mungkin.
Turut hadir pada kegiatan, Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Balangan, H Rahmi serta para pejabat di lingkup Pemerintah Kabupaten Balangan.
Penulis : Yuliandri
Editor : AS Pemil