BerandaHabar BanjarbaruWistara Diraih Banjarbaru, Bukti...

Wistara Diraih Banjarbaru, Bukti Komitmen Kota Menuju Lingkungan Sehat

Terbaru

BANJARBARU — Pemerintah Kota Banjarbaru kembali menorehkan prestasi membanggakan di tingkat Provinsi Kalimantan Selatan. Pada Sabtu (22/11/2025), Banjarbaru resmi meraih predikat Kota Sehat kategori Wistara, yakni tingkatan tertinggi dalam program Kota Sehat.

Wali Kota Banjarbaru, Hj. Erna Lisa Halaby, mengatakan bahwa capaian ini merupakan bukti nyata komitmen pemerintah daerah bersama masyarakat dalam membangun lingkungan yang bersih, aman, nyaman, serta mendukung kualitas hidup warganya.

“Kategori Wistara hanya diberikan kepada kota atau kabupaten yang memenuhi lebih dari lima tatanan penilaian. Ini menjadi pengakuan atas upaya pembangunan dan pengelolaan kota yang berkelanjutan,” ujarnya.

Lisa Halaby juga menjelaskan tingkatan penghargaan dalam program Kota Sehat sebagai dasar penilaian daerah.

Menurutnya, terdapat tiga level penghargaan utama:

  • Padapa, diberikan kepada daerah yang mengikuti penilaian minimal pada dua tatanan.
  • Wiwerda, tingkat pembinaan dengan penilaian pada tiga hingga empat tatanan.
  • Wistara, tingkatan tertinggi yang diberikan kepada daerah yang memenuhi lebih dari lima tatanan penilaian.

“Penghargaan yang diperoleh Banjarbaru tahun ini adalah kategori Wistara, yang menunjukkan bahwa kota kita berada pada tahap pengembangan dengan indikator penilaian yang kuat,” jelasnya.

Ia menegaskan bahwa prestasi ini semakin memperkuat posisi Banjarbaru sebagai kota yang terus bertumbuh dan berkomitmen meningkatkan kualitas lingkungan serta kesejahteraan masyarakat.

Dengan diraihnya penghargaan tersebut, Lisa Halaby berharap semua pihak semakin terpacu untuk mempertahankan dan meningkatkan standar kesehatan lingkungan, sehingga Banjarbaru dapat terus berkembang sebagai kota yang maju, layak huni, dan berdaya saing.

Trending Minggu Ini

Kamu mungkin juga suka