BerandaHabar BanjarbaruPolemik Kandang Babi, Warga...

Polemik Kandang Babi, Warga Sambangi DPRD Banjarbaru

Terbaru

Problem relokasi kandang peternakan babi di Kelurahan Guntung Manggis, Kecamatan Landasan Ulin Kota Banjarbaru masih terus bergulir.

Selasa (4/3/2020) Siang, Belasan perwakilan dari Warga Kelurahan Guntung Manggis menyambangi Komisi III DPRD Kota Banjarbaru, untuk menanyakan kejelasan relokasi kandang peternakan babi tersebut. Pasalnya, batas waktu relokasi yang telah ditetapkan tim gabungan dari Pemko Banjarbaru saat Sidak di Peternakan Babi tersebut hanya sampai 29 Februari 2020.

PicsArt 03 03 04.11.05

“Kita hanya ingin menanyakan terkait relokasi kandang tersebut, sebab batas waktu yang telah diberikan oleh Pemerintah telah lewat, namun hingga kini belum dieksekusi,” ucap Ridwan,salah satu dari perwakilan Warga Kelurahan Guntung Manggis.

Sementara Ketua Komisi III DPRD Kota Banjarbaru Takyin Baskoro, mengatakan bahwa untuk batas waktu relokasi peternakan babi tersebut, telah disepakati dalam pertemuan yang dilaksanakan beberapa waktu lalu antara DPRD Banjarbaru, Pemko Banjarbaru dan Pemilik Peternakan.

PicsArt 03 03 04.10.32

“Secara lisan, pada pertemuan DPRD Kota Banjarbaru dengan pihak Peternak yang juga diikuti pihak Pemko Banjarbaru saat itu, disepakati batas waktu relokasi kandang ternak babi tersebut hingga 25 April 2020, lantaran Peternak butuh waktu untuk mempersiapkan segala sesuatunya,” ucapnya.

Belasan perwakilan warga Kelurahan Guntung Manggis yang mendengar penambahan batas waktu relokasi kandang ternak babi tersebut, tidak ada yang protes.

Yang terpenting bagi mereka kepastian relokasi kandang tersebut dilaksanakan lantaran mereka terganggu dengan adanya peternakan babi tersebut, selain mengeluarkan bau yang tidak sedap, babi juga sering berkeliaran ke pemukiman warga.

Trending Minggu Ini

Kamu mungkin juga suka