Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Banjarbaru akan melaksanakan peluncuran persiapan tahapan jelang Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2020 mendatang.
Saat melaksanakan Audiensi dengan Walikota Banjarbaru H. Nadjmi Adhani dan Wakil Walikota Banjarbaru H. Darmawan Jaya Setiawan, di ruang tamu utama Walikota, Kamis siang (19/12).
Ketua KPU Hegar Wahyu Hidayat beserta jajarannya menyampaikan, Audiensi ini bertujuan menyampaikan kepada Pak Walikota dan Wakil Walikota terkait Peluncuran Tahapan Pilkada yang akan diselenggarakan beberapa waktu mendatang.
Hegar pun menambahkan, KPU akan memberikan arahan dan bimbingan bagi pasangan calon yang ingin menempuh jalur independen atau perseorangan.
Sebelumnya KPU Banjarbaru juga telah membuka help desk atau layanan yang membantu bakal calon walikota dan wakil walikota yang menempuh jalur independen atau perseorangan dalam memasukkan dukungan ke dalam sistem informasi, layanan ini dibuka selama jam kerja dari hari senin hingga jum’at.
Walikota Banjarbaru H. Nadjmi Adhani menyambut baik peluncuran persiapan pilkada oleh KPU tersebut, dirinya menambahkan, hal tersebut akan semakin mematangkan kesiapan dalam hal menghadapi pilkada tahun depan.
Peluncuran tersebut akan diselenggarakan pada malam, tanggal 23 Desember yang bertempat di gedung bina satria Kota Banjarbaru.