BerandaEkonomiJok Mobil Buatan Lokal,...

Jok Mobil Buatan Lokal, Hasil Bersaing Dengan Buatan Pabrik

Terbaru

Menjadi orang sukses adalah pilihan hidup setiap orang yang mau berusaha, pemikiran itu yang membawa Sarwani, pria berumur 29 tahun, menekuni usahanya dalam pembuatan jok mobil.

Dirinya mengaku, sudah lama menjalankan bisnis bengkel jok mobil, awalnya berdiri bengkel jok mobil itu dari orang tuanya di tahun 2008.

WhatsApp Image 2022 09 29 at 12.27.28
Bengkel Jok Super milik Sarwani ada di Jalan Menteri 4, Sungai Paring Martapura. (Foto : Arbain)

Kerja kerasnya dan terus menciptakan inovasi dalam dunia Jok Mobil yang beralamat di Jl.Menteri 4, Sungai Paring Martapura Kota tersebut, menurutnya sangat membantu dalam perekonomian keluarga.

Dalam sebulan ia mengaku bisa mengantongi omzet dari pesanan jok mobil antara Rp 5000.000 juta dalam tiap bulannya.

WhatsApp Image 2022 09 29 at 12.27.30
Sarwani mengaku dalam sebulan bisa mendapatkan keuntungan bersih sekitar Rp. 5 juta per bulannya. (foto : Arbain)

Ia juga menyatakan, dalam sehari maksimal bisa membuat sarung jok untuk 10 buah mobil, karena saat ini ia hanya berdua dengan ayahnya menangani pembuatan sarung jok mobil tersebut.

Ia menyatakan sering mengikuti tren terkini jok mobil yang lagi ramai digunakan, untuk inspirasi ia melihat langsung melalui internet.

Dalam sebulan, ia mampu menghabiskan kurang lebih 20 rol kulit sintetis, dengan ukuran per roll nya 3 meter x 20 meter.

WhatsApp Image 2022 09 29 at 12.27.29
Sarwani menyatakan dalam sebulan kurang lebih menghabiskan 20 roll kulit sintetis. (foto : Arbain)

Andre, salah satu pelanggan menyampaikan, dirinya sudah lama berlangganan dengan Sarwani.

Bahkan ia mengaku, berlangganan dari jaman orang tuanya sampai sekarang dan ia sudah sering memesan ketempat Sarwani.

Hal itu menurutnya, karena hasil pekerjaan dari Sarwani cepat dan rapi, sehingga tidak mengecewakan.

“Sudah lama saya menjadi pelanggan disini, hampir 5 atau 10 tahun, biasanya saya datang pesan atau bawa barang sediri terus liatkan modelnya, pagi di antar, sore sudah jadi, dan kualitasnya tidak kalah dengan pabrikan,” kata Andre.

Bengkel Jok SUPER milik Sarwani buka setiap hari, mulai pukul 09:00 sampai 17:00 WIB.

Trending Minggu Ini

Kamu mungkin juga suka