Anniversary ke 3 SuperMoto Indonesia Banjarmasin perdana digelar di Kota Banjarmasin, dengan mengusung tema “Rakat Gasan Berataan” acara ini menyuguhkan hiburan yang meriah, yang digelar di Taman Budaya Banjarmasin, Sabtu (10/12/22).
Seperti yang dikatakan oleh Ketua Umum Chapter Banjarmasin Riyadh, menjelaskan acara ini digelar dalam rangka merayakan Anniversary yang ke 3 Supermoto Indonesia Chapter Banjarmasin.
“Ini Anniversary ke 3 Supermoto Indonesia chapter Banjarmasin, kita adakan untuk ajang menjalin tali silaturahmi antar Chapter Supermoto,” ungkapnya.
Ia juga mengatakan, jadi untuk SuperMoto itu sendiri di seluruh Indonesia ada, jadi setiap Chapter per tiap daerah atau kabupaten itu ada.
“Pada hari ini kita juga akan banyak kedatangan tamu dari Kalimantan Timur yaitu Balikpapan, kalau dari Kalimantan Tengah yang paling jauh itu dari Lamandau dan masih banyak lagi.Tanah Grogot, Batulicin, Sampit, Palangkaraya yang hadir pada acara Anniversary ke 3 Supermoto Indonesia Chapter Banjarmasin,” terangnya.
Ia juga menambahkan, bahwa Chapter Banjarmasin perdana atau pertama kalinya mengadakan acara Anniversary yang besar seperti ini.
“Ini merupakan pengalaman pertama kami, untuk membuat acara yang besar seperti ini, yang mana harapannya ini sebagai permulaan dan bisa berkelanjutan untuk kedepannya nanti, serta mungkin juga akan diselingi dengan kegiatan-kegiatan sosial,” jelasnya.
“Untuk jumlah peserta yang hadir kira-kira kurang lebih jumlahnya sekitar 500 an kalau datang semua,” tambahnya.
Lebih lanjut Riyadh mengatakan juga, bahwa untuk hiburan pada acara Anniversary ke 3 SuperMoto Indonesia Chapter Banjarmasin ini menghadirkan musik reggae dari Band Teka dan musik-musik hiburan lainnya.