BerandaHabar BalanganPUPR Perkim Balangan Luncurkan...

PUPR Perkim Balangan Luncurkan Bantuan Bedah Rumah 780 Unit di 2024

Terbaru

Memiliki hunian yang layak merupakan impian setiap orang, pemerintah berperan penting dalam mewujudkan hal tersebut khususnya bagi masyarakat yang masih berada di bawah garis kemiskinan.

Salah satunya yang dilakukan oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman (PUPR Perkim) Kabupaten Balangan, akan meluncurkan bantuan bedah rumah sebanyak 780 unit di 2024.

Kepala Bidang Perkim Kabupaten Balangan, Rudi Hariyadi, mengatakan untuk saat ini diketahui ada tiga buah rumah masyarakat dengan kondisi rusak parah.

“Tiga buah rumah itu terdiri atas tiga kepala keluarga, adapun untuk kondisinya ketiganya itu dalam keadaan runtuh yang mana rumahnya terletak di samping Kantor Bapperida, Desa Harapan Baru, Kecamatan Paringin Selatan,”ujarnya, Jumat (17/5/2024).

Hal yang lebih parah dari rumah tersebut sudah mulai runtuh, lalu pemilik dari tiga buah rumah itu pindah ke belakang tepatnya di sebuah gubuk.

“Padahal untuk saat itu masih proses menuju sosialisasi, lantaran rumah tersebut memang sudah sangat parah kondisinya.Kita akan mendahulukan bedah rumah tersebut dari yang lain,”imbuhnya.

Agar masyarakat tahu akan adanya program bantuan bedah rumah, maka pihaknya berencana akan melaksanakan sosialisasi pada 21 Mei 2024 kepada masyarakat Balangan.

“Dalam sosialisasi tahap pertama ini ada empat kecamatan yang akan menghadiri sosialisasi yang terdiri dari 380 rumah yaitu Kecamatan Paringin, Paringin Selatan, Awayan dan Tebing Tinggi,”tambahnya.

Trending Minggu Ini

Kamu mungkin juga suka