BerandaTNI/Polri122 Prajurit Tamtama TNI...

122 Prajurit Tamtama TNI AD Gelombang I, Lulus Pendidikan

Terbaru

Selasa (27/9/22) pukul 11.00 wita, Pendidikan Pertama Prajurit Tamtama TNI AD gelombang 1 tahun anggaran 2022, telah resmi ditutup, upacara penutupan di laksanakan di Lapangan Rindam VI/Mulawarman.

Upacara yang di komandani oleh Mayor Jenderal TNI Tri Budi Utomo berlangsung secara hikmat, meski ditengah terik panas matahari.

Dalam kesempatan tersebut, Tri Budi Utomo, selaku Panglima Komando Daerah Militer VI/Mulawarman mengatakan, ada sebanyak 122 orang prajurit yang sudah melaksanakan pendidikan.

IMG 20220927 WA0012
Pangdam VI/Mulawarman Mayor Jenderal TNI Tri Budi Utomo.(Foto:Teny)

“Ini yang lulus ada sebanyak 122 orang prajurit, yang sudah lolos pendidikan, yang telah dilaksanakan selama 5 bulan kemarin, yang nantinya akan dilanjutkan dengan pendidikan kejuruan selama 3 bulan, ada yang dilaksanakan di sini, dan ada juga yang di Bandung,” terangnya.

Sementara itu, salah satu Prajurit Tamtama yang telah di lantik dan di ambil sumpahnya, Horas Gomos Silitonga menyatakan, sangat bangga dan terharu karena telah dilantik pada hari ini.

“Pastinya bahagia, bangga dan terharu, tentunya penuh dengan perjuangan, meski dalam kondisi sedang berduka karena baru saja kehilangan ibu,” pungkasnya.

Trending Minggu Ini

Kamu mungkin juga suka