KOTABARU – Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Nasional yang ke-55 tingkat Kabupaten Kotabaru yang digelar di Kecamatan Pulau Sebuku resmi ditutup Pj. Sekretaris Daerah Khairul Aswandi, pada Selasa malam (4/2/2025).
Pj. Sekretaris Daerah Khairul Aswandi, mewakili Bupati Kotabaru menutup pelaksanaan MTQN ini mengucapkan selamat kepada para juara setiap cabang lomba pada MTQN ke-55 tingkat Kabupaten Kotabaru.
“Kepada para kafilah yang meraih juara saya ucapkan selamat atas keberhasilan yang dicapai. Pesan saya, teruslah berlatih lebih semangat lagi serta terus tingkatkan kualitas dalam pemahaman agama, keimanan dan nilai-nilai kecintaan terhadap Al-Qur’an, buktikan juga bahwa para pemenang dari Kabupaten Kotabaru layak untuk menang ditingkat Provinsi Kalimantan Selatan dan internasional, bagi yang belum berhasil meraih juara untuk jangan patah semangat, terus kembangkan potensi diri kalian agar bisa meraih juara pada pergelaraan MTQ selanjutnya,” ucapnya.
Tambahnya, menyampaikan apresiasi kepada seluruh jajaran panitia penyelenggara yang telah bekerja keras dalam pelaksanaan MTQ Nasional ke-55 tingkat Kabupaten Kotabaru.
“Saya atas nama Pemerintah dan seluruh masyarakat Kabupaten Kotabaru menyampaikan rasa terimakasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya,” ungkapnya.
Penulis M.Nasaruddin