BerandaHabar BanjarbaruGelar Rakor Jelang Pilkada...

Gelar Rakor Jelang Pilkada Serentak Tahun 2024, Aditya : Pentingnya Sinergi Tiga Pilar

Terbaru

Banjarbaru – Mendekati Pilkada Tahun 2024 Wali Kota Banjarbaru Gelar Rapat Koordinasi Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kota Banjarbaru, bertempat di Aula Gawi Sabarataan. Rabu (10/7). 

Berhadir juga Ketua DPRD Kota Banjarbaru , Dandim 1006 Banjar, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol), Kejaksaan Negeri Banjarbaru, Panitera Pengadilan Negeri Banjarbaru, TNI dan Polri serta Lurah dan Camat Se-Kota Banjarbaru. 

Wali Kota Banjarbaru H. M Aditya Mufti Ariffin mengatakan, dalam rakor hari ini membahas sinergi tiga pilar.

“Jadi tiga pilar ini terdiri dari pemerintah daerah, TNI, Polri untuk melaksanakan kesiapsiagaan berkaitan persiapan pelaksanaan pilkada serentak Tahun 2024,” ujarnya.

Lanjut Aditya, Banyak hal yang harus diantisipasi, seperti berita Hoax, isu-isu yang ada di lingkungan, sampai ke tahapan pendaftaran kampanye dan lain-lain. 

“Jadi jangan sampai ada masalah-masalah yang timbul di lapangan, seperti bentrokan massa, pertemuan antar pendukung, ini harus diantisipasi,” ucapnya. 

Aditya sudah mengeluarkan surat edaran netralitas ASN, apalagi ASN memiliki hak untuk memilih. 

“Kadang ada yang netral, ada yang bandel, jadi kita sebagai pembina ASN tugas nya ya memantau, kalau memang ditemukan melanggar akan kita proses,” tegasnya.

Di kesempatan yang sama, Ketua DPRD Kota Banjarbaru Fadliansyah Akbar menyampaikan, ini merupakan kegiatan yang positif untuk merapatkan stakeholder yang berkepentingan dalam koordinasi. 

“Sehingga pelaksanaan ini bisa lebih baik, tugas dan fungsi masing-masing yang ada di forkopimda, karena terciptanya pilkada baik ini apabila semua stakeholder bisa menjalankan tugasnya secara profesional,” jelasnya.

Sambungnya, untuk dukungan dewan, pihaknya sudah menyetujui anggaran dana pilkada sekitar Rp. 22 Miliar. 

“Kita sudah menyelesaikan perda cadangan dana pilkada, kita juga sudah menghibahkan barang-barang milik daerah. Maupun duit itu untuk penyelenggara KPU, dan penganggaran pengamanan, itu merupakan suatu komitmen bagi kita agar pilkada bisa berjalan dengan lancar,” terangnya.

Sementara itu Kepala Kesbangpol Kota Banjarbaru H.Rizana Mirza, meminta doa agar pelaksanaan pilkada Tahun 2024 ini berjalan dengan baik. 

“Ini merupakan kegiatan rutin yang kami laksanakan, kali ini kami fokuskan karena menjelang pemilihan kepala daerah tahun 2024, kami libatkan sampai forkopimcam, Bhabinkamtibmas, babinsa, camat, lurah kita libatkan,” tuntasnya.

Trending Minggu Ini

Kamu mungkin juga suka