KOTABARU – Ketua DPRD kabupaten Kotabaru Suwanti dan segenap anggota DPRD Kotabaru mengucapkan turut belasungkawa atas meninggalnya ketua komisi 3 DPRD Kotabaru dari Fraksi PDI Perjuangan kabupaten Kotabaru Jerry Lumenta SPd.KMM.
Suwanti menyebutkan Jerry Lumenta yang juga pengurus DPC PDI Perjuangan Kabupaten Kotabaru tersebut menghembuskan nafas terakhirnya pada, Jumat (10/1/2025) sekira pukul 21.00 WIB di rumah sakit Siloam Jakarta.
Pada kesempatan ini, Ketua DPRD mengajak seluruh kerabat untuk memberikan doa kepada almarhum, agar almarhum mendapatkan tempat terbaik di sisi Tuhan Yang Maha Esa . Sementara itu, keluarga yang ditinggalkan juga diberikan ketabahan.
“Kami mengucapkan turut berduka cita yang mendalam atas meninggalnya saudara kita, Jerry Lumenta.SPd.KMM. Semoga almarhum di ampuni dosanya, diterima semua amal kebaikannya dan mendapatkan tempat yang mulai di sisi Tuhan Yang Esa, kami berdoa semoga keluarga yang di tinggalkan diberikan keikhlasan, ketabahan serta kesabaran,” ucapnya.
Jerry Lumenta disampaikan oleh Suwanti adalah seorang senior dan tokoh terbaik partai PDI Perjuangan di Kabupaten Kotabaru .Almarhum Jerry Lumenta juga dikenal sebagai pribadi yang baik.
“Almarhum adalah senior dan tokoh terbaik dari PDI perjuangan Kabupaten Kotabaru untuk itu kami keluarga besar PDI Perjuangan Kabupaten Kotabaru juga merasakan kehilangan sosok beliau. Semoga almarhum di tempatkan disisi terbaik-Nya,” pungkasnya.
Penulis M.Nasaruddin