KOTABARU – Anggota DPRD Kabupaten Kotabaru yang tergabung dalam Komisi I DPRD Kotabaru menggelar rapat bersama Kementerian Agama Kabupaten Kotabaru, bertempat di Ruang Rapat Komisi I DPRD Kabupaten Kotabaru, di Jalan H.Agus Salim, Kecamatan Pulau laut Sigam, Senin (13/01/2025).
Persiapan ibadah haji tahun 2025 menjadi prioritas utama Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kabupaten Kotabaru
Dalam pertemuan itu, Sekretaris Komisi I DPRD Kotabaru, H. Hasanuddin menyampaikan beberapa hal di antaranya terkait petugas haji atau pendamping jemaah haji.
Hasanuddin menyampaikan agar pemilihan ketua regu atau ketua kelompok jemaah haji diperhatikan kapasitasnya.
“Agar (ketua kelompok) dipastikan bersedia jiwa dan raga betul-betul melayani jemaah haji,” pintanya.
Hal lain disampaikan Hasanuddin, soal keberangkatan (darat) dari Kotabaru menuju embarkasi (tempat pemberangkatan jemaah haji ke Arab Saudi).
“Agar sedapat mungkin bisa dilaksanakan di siang hari mengingat untuk menjaga kondisi kesehatan jemaah haji kita,” tuturmya.
Kepala Kankemenag Kotabaru, Dr.H.Ahmad Kamal.S Hi.M.Ag mengungkapkan bahwa pihaknya telah berdiskusi intensif dengan Komisi I DPRD Kotabaru untuk memastikan seluruh proses, mulai dari pelayanan hingga pemberangkatan jamaah, berjalan lancar.
“Kami bersama Komisi I DPRD Kotabaru mendiskusikan beberapa masukan terkait peningkatan pelayanan dan kenyamanan bagi jamaah haji. Alhamdulillah, jumlah jamaah haji reguler tahun ini mencapai 149, ditambah dengan 10 lansia dan 57 cadangan, sehingga totalnya 216 jamaah,” terang Kamal,
Kamal menambahkan, kloter pertama jamaah haji asal Kotabaru dijadwalkan berangkat pada 1 Mei 2025. Persiapan matang terus dilakukan, mengingat tantangan geografis Kotabaru yang berbeda dengan daerah lain.
“Meski geografis Kabupaten Kotabaru unik, kami tetap berkomitmen memberikan pelayanan terbaik bagi jamaah haji KabupatenKotabaru,” tegasnya.
Penulis M.Nasaruddin